Andreas Nikolaus "Niki" Lauda (lahir di Vienna, 22 Februari 1949 – meninggal 20 Mei 2019 pada umur 70 tahun) adalah seorang pengusaha, entrepreneur, dan mantan pembalap Formula 1 asal Austria, di mana ia merupakan juara dunia tiga kali di ajang tersebut. Lauda saat ini dikenal sebagai CEO dari maskapai Lauda Air, dan juga pernah menjadi manajer bagi tim F1 Jaguar Racing. Ia memulai karier F1-nya di GP Austria 1971, dan memenangi balapan pertamanya di GP Spanyol 1974. Ia menjadi juara dunia F1 pada tahun 1975, 1977 (bersama Ferrari), dan 1984 (bersama McLaren). Sepanjang kariernya di F1, Lauda telah mengantungi 171 start balapan, dan memenangi 25 balapan. ia meraih total poin 420,5. Jumlah pole dan fastest lap yang ia raih adalah sebanyak 24 kali.
Formula Satu, disingkat F1 (atau bernama lengkap FIA Formula One World Championship), adalah kelas balapan mobil formula tempat duduk tunggal yang tertinggi. Terdiri dari sejumlah seri balapan yang dikenal dengan istilah Grand Prix. Balapan diselenggarakan di dalam sirkuit atau jalan umum dalam kota yang ditutup untuk umum. Hasilnya menentukan dua gelar juara dunia, satu untuk pembalap dan satu lagi untuk konstruktor. Pada balapan, mobil balap dapat mencapai kecepatan 300 km/h (185 mph) yang dihasilkan oleh mesin yang dapat mencapai tenaga sebesar 850 daya kuda pada putaran mesin sekitar 18.000 rpm (per 2005).
Eropa adalah pusat tradisi Formula Satu dan tetap menjadi pusatnya hingga sekarang. Sekarang ini Grand Prix telah diadakan di seluruh penjuru dunia, dengan seri balapan baru di Bahrain, Tiongkok, Malaysia dan Turki. Formula Satu adalah balap mobil termahal baik dalam segi produksi maupun olahraganya. Aturan mainnya diatur oleh Fédération Internationale de l'Automobile (FIA), yang bermarkas di Place de la Concorde, Paris. Presidennya yang sekarang adalah Jean Todt, dan secara umum disponsori dan diatur oleh pemegang hak komersial resmi Bernie Ecclestone melalui berbagai perusahaan.