Teerasil Dangda pernah bermain untuk tim nasional U-17, U-19, U-23, dan senior Thailand. Sampai saat ini, ia masih bermain untuk tim U-23 dan senior. Di tim senior, ia telah bermain 47 kali dan telah mencetak 20 gol. Ia turut bermain untuk Thailand dalam Piala Asia AFC 2007, Piala Suzuki AFF 2008,Piala Suzuki AFF 2010 dan Piala Suzuki AFF 2012. Teerasil Dangda menjadi pencetak gol terbanyak pada Piala Piala Suzuki AFF 2012 dengan mencetak 5 gol. Bersama dengan senior, ia mendapat dua kali gelar "Runner-Up" pada Piala Suzuki AFF 2008 dan Piala Suzuki AFF 2012.
Dua gol yang dicetak Irfan Jaya ke gawang Malaysia membuat namanya meramaikan perburuan top skor Piala AFF yang saat ini dipimpin Teerasil Dangda. Torehan tersebut membuat Irfan Jaya total telah mencetak tiga gol di gelaran Piala AFF kali ini. Ia mulai mengancam posisi teratas daftar pencetak gol yang ditempati oleh striker veteran Thailand, Teerasil Dangda. Sejatinya ada dua pemain lain yang sudah mencetak empat gol yaitu Safawi Rasid dari Malaysia dan Bienvenido Maranon dari Filipina. Namun kedua negara tersebut gagal lolos ke semifinal sehingga peluang mereka menambah gol sudah tertutup.